Wartapati.com Gabus – Sudah dua hari pasca tanggul irigasi sawah di Desa KoripanDriyo, Gabus yang berbatasan dengan Sungai Gono jebol belum mendapat perhatian dari pihak yang berwenang. Akibatnya air dari sungai merendam sawah warga dan semakin meluas.
Beberapa jam setelah kerusakan tanggul pada Senin (6/1/2020), air sudah merendam sebagian sawah di Desa Koripandriyo. Sawah yang terendam hanya pada sisi selatan jalan desa. Namun memasuki hari berikutnya, Selasa sore (7/1/2020), luasan sawah yang terendam semakin meluas hingga melintas jalan penghubung antar desa.
Sawah sisi utara jalan sudah penuh dengan luapan air dari Sungai Gono. Bahkan dari warga sengaja melihat kondisi sawah yang terendam sejak pagi hari.
Seorang warga Agus menjelaskan setidaknya persawahan di tiga desa terendam akibat jebolnya tanggul irigasi. Selain sawah Desa Koripandriyo, ada dua desa lagi, yakni Desa Soko dan Jrakah.
Warga berharap agar secepatnya ada penanganan terkait perbaikan tanggul irigasi sawah yang saat ini belum bisa diakses warga menuju titik kerusakan.
Penulis : Nugroho
Editor : Dianovery
LIHAT JUGA VIDIO Hujan Deras Tanggul Desa Koripan Jebol DI BAWAH INI