Beranda Berita Hari Ini Pengumuman Pelaksanaan SKD CPNS Formasi 2019 Di Umumkan

Hari Ini Pengumuman Pelaksanaan SKD CPNS Formasi 2019 Di Umumkan

0
berita pati cpns pati
1 0
Read Time1 Minute, 21 Second

wartapati.com Pati- Sesuai dengan Pengumuman Sekretaris Daerah Kabupaten Pati Nomor 800/3534/2019 tanggal 11 November 2019 tentang Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil ( CPNS ) Pemerintah Kabupaten Pati formasi tahun 2019 dan berdasarkan keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 434 Tahun 2019 tanggal 27 September 2019, jumlah alokasi formasi dalam Pelaksanaan Penerimaan CPNS di lingkungan Kabupaten Pati 2019 adalah 494.

Rekapitulasi final pelamar CPNS Pemerintah Kabupaten Pati Formasi Tahun 2019 Per Tanggal 28 November 2019, pukul 00.00 WIB adalah 7567 Pelamar.

Kemudian, sebanyak 6907 dinyatakan lolos seleksi administrasi selanjutnya berhak mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Jumlah tersebut sesuai dengan Pengumuman Sekretaris Daerah Nomor 800/4135/2019 Tentang Pelamar Lulus Seleksi Administrasi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kabupaten Pati Formasi Tahun 2019.

Selama 3 hari yaitu pada hari senin sampai rabu tanggal 3 sampai 5 februari 2020 yang lalu,

Bertempat di Hotel UTC Semarang, telah dilaksanakan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) selama tiga hari yang diikuti oleh 6926 orang. Data tersebut berdasarkan Pengumuman Sekretaris Daerah Nomor 800/214/2020 Tentang Pembagian Jadwal dan Sesi Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil Pemerintah Kabupaten Pati Formasi Tahun 2019. Jumlah tersebut adalah hasil penambahan dengan mereka yang berstatus P1/TL dari test seleksi sebelumnya.

Berdasarkan kiriman story akun Instagram resmi BKPP Pati yaitu @bkpppati, pengumuman Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS Formasi Tahun 2019 Kabupaten Pati diumumkan hari ini dan akan diumumkan maksimal hari ini pukul 14.15 WIB Informasi ini dapat diakses di halaman bkpp.patikab.go.id atau di patikab.go.id.

Kontributor : Fajar A. Gemilang
Editor : Dianovery

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini