Beranda Berita Warta Jepara Temui Mahasiswa Demo, Pj Bupati Tegaskan Pemkab Siapkan Langkah Atasi Dampak Kenaikan...

Temui Mahasiswa Demo, Pj Bupati Tegaskan Pemkab Siapkan Langkah Atasi Dampak Kenaikan Harga BBM

0
0 0
Read Time1 Minute, 29 Second

WARTAJEPARA – Penjabat Bupati Jepara Edy Supriyanta menegaskan jika Pemkab Jepara sudah menyiapkan langkah-langkah sebagai solusi untuk mengatasi dampak penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM). Penegasan ini disampaikan oleh Edy saat menemui ratusan massa dari Aliansi Mahasiswa Jepara yang menggelar aksi damai di depan Kantor DPRD Jepara, Rabu (14/9/2022).

“Langkah-langkah tersebut diantaranya yakni menyiapkan anggaran sebesar dua persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Jepara 2022. Nilainya sekitar Rp.5 miliar diambilkan dari Dana Transfer Umum,” kata Edy di hadapan massa.

Melalui anggaran itu, lanjut Edy, Pemkab Jepara mengalokasikannya ke beberapa sektor. Yaitu untuk bantuan sosial sebesar Rp.200 juta, subsidi BBM untuk angkutan kota atau angkutan desa sebesar Rp.738 juta, bantuan subsidi BBM bagi petani sebesar Rp.2,05 miliar, penciptaan tenaga kerja berupa bantuan tenda untuk UMKM sebesar Rp.300 juta, dan bantuan sosial kepada nelayan sebesar Rp.1,862 miliar.

“Kita tidak tinggal diam saat ada penyesuaian harga BBM ini. Langkah-langkah tersebut sebagai bukti perhatian dan keseriusan kita,” jelas Edy.

Terkait dengan permintaan mahasiswa agar Pemkab memperbaiki data keluarga penerima manfaat (KPM) penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT), Edy menjelaskan jika secara berkala melakukan update data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS) setiap bulannya yang dikirim ke Kementrian Sosial. 

“DTKS setiap tanggal 20 kita update ke kementrian sehingga data yang saat ini cukup valid,” tegas Edy.

Aksi damai Aliansi Mahasiswa Jepara ini secara umum dilakukan untuk menolak kebijakan kenaikan BBM subsidi oleh pemerintah. Massa juga mendesak pemerintah untuk memberantas mafia BBM, dan meminta ke pemerintah agar program subsidi dapat tersalurkan dengan tepat sasaran. 

Aksi massa ini dijaga ketat oleh aparat dari kepolisian dan Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Jepara. Selain ditemui oleh Pj Bupati Jepara, massa juga ditemui oleh Ketua DPRD Kabupaten Jepara serta Kepala Kepolisian Resor Jepara AKBP Warsono. (Jbrng)

 

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini