Read Time28 Second
WartaPati.com Pati – Kirab memeringati hari kelahiran Nabi Muhamad dirayakan dengan kirab santri oleh Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Isti’anah, Sabtu (9/11/2019). Selain santri, kirab tersebut melibatkan unsur adat seperti Punakawan dan mengarak ancak (gunungan makanan).
Kirab yang berlangsung seru ini didukung masyarakat setempat, hal itu dibuktikan dari ancak yang disediakan pihak Ponpes Al-Isti’anah yang diisi makanan oleh warga Desa Plangirtan Kecamatan Pati.
Ada belasan ancak yang berisi makanan dan diarak keliling sekitar desa. Para warga pun memadati ruas-ruas jalan rute kirab berlangsung.Nug