Wartapati.com Pati – Ikan hias jenis Guppy yang termasuk ikan selokan kini naik kasta. Ikan yang mampu bertahan di alam bebas ini bisa dilombakan pada 1st Mina Guppy Contest and Show 2019 Pati.
Setidaknya panitia menyediakan 500 slot solitaire ikan Guppy, peserta yang hadir dari penjuru Indonesia. Bahkan dari Medan pun turun gunung memamerkan ikan pioner miliknya.
Rencananya 1st Mina Guppy Contest and Show 2019 berpusat di Plaza Pragola Pati pada 1 Desember mendatang.
Kelas yang dilombakan pun cukup banyak. Ada 10 kelas lomba ikan dengan warna dan berbagai tipe ini. Sistem penilaian melibatkan tiga juri nasional yang pernah menjadi juri internasional event Guppy Contest di Indonesia.
Ketua panitia Zaky Widiyatmoko yang juga ketua Komunitas Indonesia Guppy Breading (IGB) Pati menyebut dari peserta yang memeriahkan lomba ini memperebutkan piala IGB Pati 2019.
“Ya kita mau memberi edukasi ke peternak bahwa Guppy bukan ikan murahan, kita punya kontes, nanti edukasi berdampak pada nilai jual ikan Guppy di Pati. Selain itu, sekarang ini baru gencar kampanye ikan konsumsi, padahal ikan hias pun memiliki peluang ekonomi yang besar. Istilahnya harus fairplay, jika pemerintah menyediakan pasar sepeda,pasar sapi, maka juga harus menyediakan pasar ikan hias setelah melihat kontes ikan ini,” paparnya, Rabu (20/11/2019).
Lebih lanjut Zaky menjelaskan jika pasar ikan hias lokal dari dulu hingga sekarang masih didominasi peternak dan sales dari Tulungagung Jawa Timur. Maka kontes 1st Mina Guppy Contest and Show ini diharap bisa menggeliatkan peternak ikan hias lokal.
“lomba ini sarat dengan filosofi Pati, dimana Mina yang lekat dengan Bumi Mina Tani predikat Kabupaten Pati, Plaza Pragolo dari nama sesepuh (tokoh) Pragola Pati dan banyak lagi yang erat dengan Pati ini pada event 1st Mina Guppy nanti,” jelasnya.
Zaky menambahkan jika kontes ikan hias ini murnis dari usaha komunitas IGB Pati dengan cara menjual kaos event yang sebagian sisanya untuk persiapan operasional pelaksanaan lomba.
“Sedangkan biaya registrasi itu untuk operasional berikutnya pada saat kontes dimulai sampai akhir,” pungkasnya.Nug