Wartapati.com Blora – Langkanya masker di pasaran terjadi di beberapa daerah, tak terkecuali di Jawa Tengah. Dampak ini juga di rasakan di kabupaten Blora, masker yang biasanya tersedia di toko modern dan apotek menjadi sulit ditemukan.
Menyikapi hal tersebut Balai Kerja Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Kabupaten Blora Bergerak cepat membuat terobosan memproduksi masker sejak senin 23/3/20.

Plt. Kepala Dinperinaker Blora, Purwadi Setiyono, SE, menyampaikan bahwa pembuatan masker ini dilakukan dalam rangka menyikapi kelangkaan masker di pasaran seiring mewabahnya persebaran Covid-19 atau virus Corona. “Pembuatan masker ini sebagai wujud kepedulian pemerintah Kabupaten Blora untuk masyarakat yang membutuhkan di tengah pandemic Covid-19. Semoga nanti bisa dimanfaatkan sebagaimana mestinya,” ucap Purwadi Setiyono, SE.
Masker yang dipoduksi ini rencananya akan di berikan secara gratis kepada masyarakat kabupaten Blora untuk dipakai dan di pergunakan agar bisa mengurangi dampak penyebaran covid 19.
Seperti di ungkapkan, Kepala UPT BLK Kabupaten Blora, Amik Kristanti, menjelaskan bahwa masker yang diproduksi itu, rencananya akan dibagikan secara gratis kepada masyarakat.

Kontributor : Wahyu
Editor : Dianovery